news
Kegiatan home visit di SMP Pendowo secara bertahap sudah dimulai sejak bulan Maret 2017 dan akan berakhir pada saat memasuki Tahun pelajaran baru. Tujuan diadakan home visit atau kunjungan rumah adalah untuk mengetahui kondisi keluarga para siswa SMP Pendowo Ngablak. Selain itu home visit juga mempunyai tujuan yang sangat strategis yaitu untuk mencari siswa baru. Oleh sebab itu setiap tahun di SMP Pendowo Ngablak diadakan kegiatan ini. (PBW)
Dalam rangka merawat Kebhinekaan atau kemajemukan di Dusun Merapisari-Ngablak-Kabupaten Magelang, maka setiap tahun dalam rangka menyambut hari Raya Idul Fitri diadakan kenduri Idul Fitri. Kenduri ini dihadiri oleh seluruh warga di dusun merapisari yang terdiri dari berbagai macam golongan dan berbagai pemeluk agama. Pada tahun ini kenduri diadakan pada hari senin, 26 Juni 2017. Dalam kenduri tersebut dipanjatkan doa-doa permohonan yang dipanjatkan dengan cara agama Islam, Katolik dan Kristen. Semoga tradisi ini dapat lestari. (PBW)
Pembagian laporan hasil belajar SMP Pendowo Ngablak berlangsung hari kamis, 15 Juni 2017. Laporan hasil belajar siswa dilakukan oleh orang tua dan bertempat di ruang kelas masing-masing. Pembagian laporan hasil belajar dimulai pikul 10.00 sampai dengan 11.30 berjalan dengan lancar. Selamat bagi siswa-siswi yang berhasil naik kelas, semoga sukses di masa-masa yang akan datang. (PBW)
Pengisian Evaluasi Diri Sekolah (EDS) SMP Pendowo Ngablak berlangsung hari jumat, 16 Juni 2017. Pengisian Evaluasi diri sekolah ini meliputi delapan standar yakni; Standar isi, standar proses, standar kompetensi luslusan, standar pendidik dan tenaga kependidikan, standar sarana dan prasarana, standar pengelolaan, standar pembiayaan dan standar penilaian. (PBW)
Kegiatan untuk menutup tahun pelajaran 2016-2017 di SMP Pendowo Ngablak, selain diisi dengan kegiatan pertandingan oleh raga bola voli dan futsal juga diisi dengan ekspresi seni yang berupa lomba joget dan lomba gerak dan lagu. Kegiatan ekspresi seni ini berlangsung hari rabu, 14 juni 2017 bertempat di ruang serbaguna SMP Pendowo Ngablak. (PBW)