Article Detail

Jelajah Alam

Sehari setelah lomba antar kelas, pada hari sabtu, 13 juni 2015 Pramuka SMP Pendowo Ngablak mengadakan jelajah alam. Jelajah alam yang dimulai pukul 08.00 menempuh rute Dusun Merapi, Blancir, Kasiran, dan berakhir di hutan pinus Kejalan. Dalam jelajah ala mini dibagi menjadi 4 pos. di setiap pos peserta harus menyelesaikan sebuah rintangan berbentuk sandi dan game. Di pos 1 menyelesaikan sandi N, pos 2 menyelesaikan estafet balon, pos 3 merayap dan pos 4 menggapai kemenangan. (PBW)

Jelajah Alam

Kegiatan pramuka pada hari kamis, 16 November 2017 diisi dengan kegiatan jelajah alam. Kegiatan yang berlangsung dalam cuaca hujan ini diikuti oleh anggota pramuka kelas VII dan VIII. Kegiatan jelajah alam ini bertujuan untuk mendekatkan para anggota pramuka SMP Pendowo Ngablak kepada alam, sehingga para anggota pramuka semakin mencintai alam lingkungannya dalam kehidupan sehari-hari (PBWin)

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment