Article Detail

Nututi Layangan Pedhot

Demikian cerita yang dibawakan oleh kelompok Guyon Maton “Moncer Encer”  pada saat penyuluhan bahaya narkoba dan kenakalan remaja di SMP pendowo Ngablak, 29 Juli 2015. Cerita ini mengisahkan Tomo seorang pelajar SMP yang karena salah pergaulan terjerumus menjadi pecandu narkoba, hal ini disebabkan karena Tomo frustasi pada kedua orang tuanya yang kurang perhatian sehingga Tomo mencari pelarian dengan bergaul dengan kelompok pengedar narkoba yang terdiri dari Anang, Elia dan Tian. Tetapi setelah mereka ditangkap oleh pihak keamanan dan dibawa ke kantor kelurahan akhirnya Tomo mendapat pencerahan dari pak lurah Karlan dan berjanji untuk tidak mengkonsumsi narkoba lagi. Akhirnya Tomo dapat diselamatkan dari bahaya narkoba bagaikan layang-layang putus yang dapat diraih kembali “Nututi Layangan Pedhot” (PBW)

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment